Setelah saya searching di google untuk mencari versi firmware terbaru dari Ponsel saya(Nokia E63), di mesin pencarian terdeteksi bahwa ada versi firmware terbaru untuk nokia E63 yaitu versi 501.21.001. Sebelumnya versi firmware saya 410.21.10. Langsung saja saya menggunakan Nokia Ovi Suite untuk menginstal versi firmware terbaru tersebut. Setelah saya Cek ketersediaannya di Nokia Ovi Suite, ternyata versi firmware saya yang 410.21.10 terdeteksi sebagai perangkat lunak yang paling baru untuk nokia E63 saya. Saya jadi bingung karena sebelumnya saya cari di google, versi terbaru firmwarenya itu versi 501.21.001. Setelah saya sejenak berfikir, timbul niat saya untuk searching tutorial untuk mengupgrade firmware nokia saya di google. Dan akhirnya saya tertuju pada salah satu situs terkemuka di indonesia" KASKUS". Tepatnya di Lounge Nokia E63. Tanpa basa-basi langsung saja saya ikuti tutorialnya dan saya berhasil mengupgrade nokia E63 saya ke versi terbaru tanpa harus terhubung ke jaringan internet . Menurut saya ini trik yang menarik karena tidak terhubung dengan jaringan internet. Tahukah anda ? jika anda mengupgarade firmware tebaru ponsel anda dengan cara online atau terhubung ke internet akan lebih beresiko ponsel anda akan "mati total". Mengapa saya mengatakan seperti itu? karena pada saat anda mengupgrade ponsel anda dengan cara online dan tiba-tiba koneksinya terputus pada saat proses upgrade masih berjalan, maka selesailah sudah. PONSEL ANDA AKAN MATI TOTAL. Oleh karena itu saya rekomendasikan cara ini untuk anda yang ingin mengupgrade firmware ponsel kesayangan anda.
Ok, tidak usah panjang lebar langsung saja saya share tutorialnya.- Langkah awal yang harus Anda lakukan adalah Anda harus berdoa dan yakin bahwa anda bisa. Jangan Takut kalau anda akan gagal karena ada saya disini yang siap untuk membantu anda.
- Uninstall atau hapus semua aplikasi yang berbau NOKIA di Komputer Anda.
- Bersihkan komputer Anda dari sampah-sampah registry. Gunakan Aplikasi Tune Up Utilities atau CCleaner. Restart Komputer Anda.
- Download Aplikasi Phoenix 2010 DISINI dan Firwmware terbaru Nokia E63 DISINI . Maaf untuk Nokia model lain, silahkan cari sendiri firmware terbarunya di Google.
- Install Aplikasi Phoenix 2010 (nb: jangan sambungkan ponsel anda dahulu sebelum menginstal aplikasi Phoenix).
- Install Firmware terbaru yang sudah anda download tadi di komputer anda
- Jika telah selesai menginstal keduanya. Sambungkan ponsel anda ke komputer anda dengan kabel data menggunakan modus PC Suite dan tunggu sampai komputer benar-benar telah menginstal driver ponsel anda.
- Jalankan Aplikasi Phoenix 2010
- Pilih navigasi " File---->Manage Connection-----> plih USB------> Apply------>Close"
- Pilih navigasi " File----> Scan Product" . Jika berhasil akan keluar versi firmware yang anda gunakan saat ini. Bisa dilihat pada gambar contoh ini : Gambar
- Jika sampai pada tahap no 10 berhasil pilih navigasi "Flashing----> Firmware Update. Setelah itu ada jendela kecil muncul dan aplikasi Phoenix akan membaca file-file firmware yang sudah anda install tadi .
- Setelah Aplikasi Phoenix selesai membaca file-file firmwarenya, akan ada jendela kecil muncul dan anda pilih sendiri varian bahasa untuk firmware ponsel anda.
- Klik refurbish dan tunggu sampai proses upgrade selesai. jika proses upgrade selesai, akan ada pemberitahuan dan ponsel anda akan segera merestart sendiri
- Selesai, dengan ini ponsel anda berhasil di Upgrade ke Firmware Terbaru. Silahkan cek versi Firmware ponsel anda dengan menekan *#0000# .
Akhirnya selesai juga Nokia E63 saya diupgrade ke firmware terbaru! Kalau membicarakan tentang kelebihan Firmware terbaru Nokia E63 (versi 501.21.001) , kelebihannya tentu saja pada performa nokia E63 saya jadi lebih cepat dan banyak perbaikan dari versi sebelumnya. Saya juga merasa bahwa versi firmware terbaru ini tidak boros baterai. Tapi mungkin itu hanya persepsi saya. Tidak tahu dengan pendapat pengguna lainnya.
"Jika Anda kebingungan silahkan bertanya. Jangan sungkan karena saya membuat blog ini untuk membantu anda semua dan berbagi ilmu"
Salam
CHOKY BEMBENK
3 Komentar untuk "Upgrade Firmware NOKIA E 63 Offline Dengan Phoenix 2011"
info, upgrade online gak bakal, sekali lagi gak bakal ngerusak HPna pas koneksi putus. Why? karena dia sistemnya unduh dulu ke hardisk baru upgrade, jadi upgrade tetep offline.ok.
research before everything.
nice tutor by the way,
bro FW 501 bisa di hack gag?? kalau g bisa aku reques yng FW500 yaa